in

Laka Lantas, Truk Box Tabrak Tiang Trafo

GARUTEXPO – Sebuah kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di Jalan Raya Kersamanah – Bandrek Kampung Kubang Rt. 03/04 Desa Nanjungjaya, Kecamatan Kersamanah, Kabupaten Garut, Senin 17 Juni 2024.

Peristiwa ini melibatkan sebuah truk box dengan nomor polisi B 9906 XX yang dikemudikan oleh Sdr. Raat (33), yang sedang dalam perjalanan dari Bandung menuju Tasikmalaya.

Kapolres Garut, AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K., M.SI., melalui PLH Kapolsek Cibatu, Ipda Encang Suryana, mengonfirmasi bahwa kecelakaan tersebut merupakan kecelakaan tunggal.

“Kecelakaan ini diduga terjadi karena pengemudi mengantuk sehingga hilang kendali dan menabrak tiang trafo listrik,” ujar Ipda Encang.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Menurut laporan, saat tiba di lokasi kejadian, sopir truk diduga mengantuk sehingga kendaraan berbelok ke kiri dan menabrak tiang trafo listrik di pinggir jalan.

Polsek Cibatu yang tiba di tempat kejadian segera mengevakuasi korban dan kendaraan. Beruntung, tidak ada korban luka dalam insiden ini, namun kerugian materi masih dalam perhitungan.

“Kami menghimbau kepada seluruh pengemudi apabila lelah atau mengantuk agar beristirahat di rest area atau di kantor polisi terdekat,” pungkas Ipda Encang.(*)

Baca Juga  Polsek Banjarwangi Polres Garut Cek Tkp Kebakaran Rumah di Kampung Dangiang

Ditulis oleh Kang Zey

Kesadaran Warga Desa Depok Berqurban Meningkat: 31 Ekor Sapi dan 40 Kambing Disembelih

Polisi Banyuresmi Tangkap Penjual Ciu