in

Polsek Tarogong Kidul Ungkap Komplotan Curanmor, Motor Dijual via Facebook

GARUTEXPO – Polres Garut melalui Polsek Tarogong Kidul berhasil membongkar jaringan pencurian kendaraan bermotor (R-2) dan penadahan yang melibatkan tiga pelaku. Dalam operasi ini, polisi mengamankan satu unit sepeda motor Honda Vario yang sempat dijual melalui media sosial Facebook.

Kasus ini bermula dari laporan warga mengenai pencurian sepeda motor milik Tatang Taryana, Rabu, 22 Januari 2025, di Jalan Merdeka, Gang Resik, Kelurahan Jayaraga, Kecamatan Tarogong Kidul. Pelaku diduga menggunakan kunci palsu untuk merusak lubang kunci kendaraan sebelum membawa kabur motor tersebut.

Berdasarkan hasil penyelidikan melalui keterangan saksi dan rekaman CCTV, tim Reskrim Polsek Tarogong Kidul berhasil mengidentifikasi pelaku utama, RS (25), warga Kampung Sukaregang, Kecamatan Garut Kota. Polisi kemudian meringkus RS pada hari yang sama sekitar pukul 17.00 WIB di daerah Kampung Citeurep, Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul.

Kapolsek Tarogong Kidul, AKP Kustanto, S.H., menjelaskan bahwa RS mengakui perbuatannya dan menyebut motor curian tersebut telah dijual kepada dua orang yang menghubunginya melalui Facebook.

Baca Juga  Penemuan Mayat di Warung Kosong, Polsek Pameungpeuk Lakukan Olah TKP

“Setelah mendapatkan informasi tersebut, kami melakukan pengembangan dan berhasil menangkap dua pelaku penadahan, yakni D (28) dan A (29), pada 24 Januari 2025 sekitar pukul 21.00 WIB di Jalan Raya Samarang, Kampung Cipepe, Kecamatan Tarogong Kaler,” ujar AKP Kustanto saat ditemui awak media, Sabtu (01/02/2025).

D dan A mengaku telah membeli kendaraan hasil curian dari RS dan menjualnya kembali kepada seseorang di Kampung Ciroyom, Kecamatan Samarang.

Dalam kasus ini, polisi menyita sejumlah barang bukti, di antaranya satu unit sepeda motor Honda Vario, satu kunci mobil Daihatsu Sigra, rekaman CCTV, serta dua unit handphone. Total kerugian ditaksir mencapai Rp9.000.000.

“Kami mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap tindak kejahatan serupa dan segera melaporkan kejadian mencurigakan kepada pihak kepolisian,” pungkas AKP Kustanto.(*)

Ditulis oleh Kang Zey

Manajemen Sampah Buruk, Ketua FPPG Asep Nurjaman: Pemkab Garut Harus Fokus, Jangan Bermanuver

Bawa Golok, Dua Preman Mabuk Bacok Penjual Kacamata di Garut