GARUTEXPO– Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Samarang mengadakan rapat koordinasi (Rakor) di Cafe Moonterass untuk membahas pengawasan logistik Pemilu tahun 2024. Ketua Panwascam Samarang membuka kegiatan ini pada Jumat, 26 Januari 2024.
Dalam sambutannya, Ketua Panwascam Samarang Shopwan Saleh menekankan pentingnya pengawasan terhadap tahapan pengadaan dan pendistribusian perlengkapan pemungutan suara serta perlengkapan pendukung lainnya dalam Pemilu 2024. fokus pelaksanaan pengawasan, menegaskan pentingnya aspek jenis, ukuran, spesifikasi, kualitas, jumlah, waktu, dan tujuan dalam pengadaan logistik.
“Pelaksanaan kegiatan ini memastikan agar pengadaan dan pendistribusian logistik Pemilu 2024 sesuai aturan dan perundang-undangan yang berlaku,” ungkap Shapwan Shaleh.
Rapat tersebut dihadiri oleh komisioner panwaslu kecamatan dan seluruh jajaran PKD di wilayah kecamatan Samarang. Sebagai narasumber, Dr. Hj. Ifa Hapsiah Yakin, mantan Ketua dan Komisioner Bawaslu Kabupaten Garut, menjelaskan pentingnya pengadaan dan pendistribusian logistik serta perlengkapan pemungutan suara.
“Pengawasan logistik pada pemilu dianggap sebagai bagian kunci dari proses demokratisasi suatu negara. Hal ini mencakup distribusi surat suara, peralatan pemungutan suara, dan bahan pemilu lainnya ke lokasi pemungutan suara, serta pengelolaan dan pengawasan terhadap proses ini untuk memastikan keberlangsungan dan keberhasilan pemilu,”ujarnya.
Lutfi Arsyad Kordiv.HP2HM menambahkan bahwa rapat koordinasi semacam ini dapat menjadi forum untuk bertukar informasi.
“Menyatukan upaya, dan memastikan bahwa pemilu berjalan dengan transparan, adil, dan efisien. Keseluruhan upaya ini diarahkan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap integritas pemilu dan hasilnya,”tutupnya(*)