GARUTEXPO– Pemerintahan Desa Salam Nunggal, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, menggelar acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Penyusunan Rencana Kerja Desa (RKPDes) untuk tahun anggaran 2025 di aula desa setempat, Selasa 16 Januari 2024.
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Salamnunggal, Eri Nugraha, bersama unsur Forkopimcam, Lembaga BPD, Ketua RT/RW, Kader PKK, dan tokoh masyarakat.
Eri Nugraha menjelaskan bahwa Musrembang RKPDes menjadi kerangka acuan kerja pemerintah desa setiap tahun anggaran, juga sebagai wadah penyerapan aspirasi dari seluruh elemen masyarakat dalam program kemajuan desa.
“Musrembang juga sekligus menyerap aspirasi dari seluruh elemen masyarakat dalam program kemajuan desa,” ujarnya.
Dalam Musrembang RKPDes tahun 2025, program-program prioritas yang disepakati mencakup pembangunan infrastruktur, ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat. Eri Nugraha mengungkapkan kegembiraannya atas kesepakatan ini.
“Alhamdulillah ini semua disepakati oleh seluruh elemen Musrembang,” kata Eri Nugraha.
Camat Leles, H.RM Alyuddin.S.sos.Msi, menyatakan bahwa RKPDes 2025 didasarkan pada aspirasi masyarakat, yang dihimpun melalui perjalanan dari tingkat desa hingga tingkat Kabupaten. Alyuddin menekankan bahwa siklus perekonomian di wilayah Kecamatan Leles menjadi bagian integral dari perencanaan nasional.
Menurut Alyuddin musrenbang ini diselenggarakan untuk mengakomodir semua program pembangunan, baik di sektor ekonomi maupun kesejahteraan masyarakat, sesuai dengan aspirasi warga yang tertuang dalam Peraturan Desa (Perdes) tentang RKPDes.
“Saya berharap Musrembang pemerintah desa dilaksanakan, supaya bisa menampung aspirasi, ide, dan gagasan dari elemen warga masyarakat dan dijalankan dengan baik,” ungkap Alyuddin.(Nuroni)