in

Kios Pupuk KUD Bungbulang Bantu Petani, Harga Sesuai HET dan Pasokan Aman

Foto: Kios Pupuk KUD Bungbulang, Kabupaten Garut

GARUTEXPO – Para petani di Kecamatan Bungbulang, Kabupaten Garut, merasa terbantu dengan kehadiran kios pupuk KUD Bungbulang yang memastikan pasokan pupuk subsidi selalu tersedia dengan harga sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET). Hal ini diungkapkan oleh Wawan, seorang petani asal Kampung Sawah Peuntas, Desa Hegarmanah.

“Alhamdulillah, dengan adanya kios pupuk KUD Bungbulang, saya tidak pernah kekurangan pupuk subsidi. Harganya juga sesuai dengan HET, jadi sangat membantu,” ujar Wawan yang mengelola lahan pertanian di daerah tersebut.

Senada dengan Wawan, Ustaz Asep Nurjaman, seorang tokoh masyarakat sekaligus petani asal Kampung Barujati, Desa Hegarmanah, turut menyampaikan rasa syukurnya.

“Pupuk di kios KUD Bungbulang selalu tersedia, baik untuk pembelian eceran maupun karungan. Sebagai petani, saya merasa sangat terbantu,” tutur Ustaz Asep saat di wawancarai tim garutexpo.com, Kamis, 15 Januari 2025.

Sementara itu, pemilik kios KUD Bungbulang menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen mendukung kebutuhan petani sesuai aturan yang berlaku. Ia juga membantah tudingan yang sempat beredar di media online terkait penjualan pupuk subsidi di luar wilayah kecamatan atau di atas HET.

Baca Juga  Disdamkar Garut Gelar Pelepasan Kadis yang Purna Tugas

“Kami tidak pernah menjual pupuk subsidi ke luar zona Kecamatan Bungbulang. Semua penyaluran sesuai Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK) yang mencakup Desa Hegarmanah, Hanjuang, dan Gunung Jampang,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa KUD Bungbulang selalu memastikan ketersediaan pupuk untuk petani di wilayah tersebut, tanpa merugikan mereka. Hal ini menjadi bukti nyata komitmen KUD Bungbulang dalam mendukung kesejahteraan petani setempat.(*)

Ditulis oleh Kang Zey

Tembok Dapur di Garut Ambruk Diterjang Hujan Deras

Hotel Bertaraf Internasional Kini Hadir di Pusat Kota Garut