in

KPU Garut Gelar Rapat Pleno untuk Rekapitulasi Hasil Pemilu 2024

GARUTEXPO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Garut menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara tingkat Kabupaten Garut dalam Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024. Acara ini berlangsung di Ballroom Hotel Harmoni, Jalan Cipanas Baru, Kecamatan Kabupaten Garut, pada Jum’at (01/03/2024).

Rapat pleno ini, yang merupakan tahap terakhir dalam proses Pemilu 2024, dianggap oleh Penjabat Bupati Garut, Barnas Adjidin, sebagai tahap yang paling vital.

“Diharapkan dalam pelaksanaan pleno yang berlangsung tanggal 1 sampai tanggal 5 (Maret), ini bisa berjalan dan juga sesuai dengan jadwal dan aturan, dan mudah-mudahan nanti hasilnya bisa disepakati,” ujar Barnas.

Selain itu, Barnas juga mengapresiasi KPU Kabupaten Garut atas berhasilnya menyelenggarakan semua tahapan Pemilu 2024, serta menyatakan bahwa kondisi pelaksanaan Pemilu dari awal hingga sekarang dinilai kondusif.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Garut, AKBP Rohman Yongky Dilatha, menyatakan dukungannya terhadap KPU dalam penyelenggaraan Pemilu di Kabupaten Garut.

“Kami petugas polisian sangat mendukung dan terus mendukung KPU sebagai penyelenggara Pemilu di Kabupaten Garut,” tuturnya.

Baca Juga  Putri Karlina Kampanye di Cisanca, Tawarkan Bantuan Langsung Rp2 Juta Per KK dan Program Umroh Gratis

Ketua KPU Kabupaten Garut, Dian Hasanudin, menjelaskan bahwa pelaksanaan rapat pleno ini sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu. Proses rekapitulasi suara dilakukan secara berjenjang, dimulai dari kecamatan hingga tingkat nasional.

Dian menjelaskan bahwa Rapat pleno ini dihadiri oleh PPK dari 42 kecamatan serta para saksi yang mewakili partai politik yang berpartisipasi dalam Pemilu 2024.

“Saya berharap semua pihak dapat bersama-sama mengawal proses penyelenggaraan Pemilu dengan menjaga netralitas dan mengedepankan prinsip Luber Jurdil,” tandasnya.

Semua pihak diharapkan dapat memberikan dukungan dan kerjasama guna menjamin kelancaran dan keberhasilan pelaksanaan Pemilu 2024 di Kabupaten Garut.(*)

Ditulis oleh Kang Zey

Fasilitasi Warga: Kapolres Garut Gencar Lakukan Program Safari Jum’at Curhat

Pemkab Garut: STAIDA Muhammadiyah Garut Dapat Apresiasi untuk Peran Penting dalam Pengembangan SDM