in

Pembinaan Haji oleh KUA Malangbong: Tingkatkan Pemahaman dan Kepatuhan

GARUTEXPO– Pembinaan Haji yang diselenggarakan oleh Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut, mewakili Kemenag pusat, menjadi program negara yang mengutamakan pembinaan teori dan praktik haji. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Serba Guna Al-Marjan, Senin, 22 April 2024.

Ustad Satibi, selaku panitia menjelaskan bahwa pembinaan ini adalah wajib dan merupakan manasik massal di kecamatan Malangbong.

“Meskipun seharusnya berlangsung selama enam hari berturut-turut, namun bisa disempitkan menjadi tiga hari berturut-turut mengingat situasi dan kondisi,”ujarnya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada para ustad dan tokoh agama atas dakwahnya yang telah meningkatkan jumlah calon jemaah haji tahun ini, mencapai 166 orang dengan 7 orang migrasi ke kabupaten lain. Pada hari pertama, dihadiri 159 orang, peningkatan yang fantastis dibandingkan tahun sebelumnya.

“Alhamdulillah, kecamatan Malangbong menjadi yang paling banyak calon jemaah hajinya,”katanya.

Acara ini turut dihadiri Forkopimcam Malangbong. Camat Malangbong, Undang Syaripudin S.S.O.S.MSi, mengapresiasi peningkatan signifikan, yakni sekitar 100% dibandingkan tahun lalu.

Baca Juga  Sekda Garut Lepas Kafilah PORSADIN ke-7: Optimis Pertahankan Gelar Juara Umum

“Saya berpesan kepada calon jamaah haji agar mematuhi peraturan dari panitia pemberangkatan di Indonesia maupun di Arab Saudi, dan tetap menjaga kesehatan,” ujar Undang Saripudin.

Kepala KUA kecamatanMalangbong, Hapidin.,S.Ag menjelaskan bahwa calon jamaah haji termuda adalah 25 tahun dan tertua sekitar 85 tahun.

“Saya ingatkan agar semua calon jamaah haji mengikuti pembinaan pelayanan selama tiga hari berturut-turut untuk memastikan pemahaman tatacara haji, terutama bagi para lanjut usia dan pemula,” tandasnya. (Abah Rohman)

Ditulis oleh Kang Zey

PKBM AL GHIFARI Karyamekar Sukses Gelar Ujian Tes Sumatip Paket C Semester Tahun Ajaran 2023-2024

Garut Sabet Penghargaan Terbaik I dalam Penilaian Pembangunan Daerah Tahun 2024 di Jabar