GARUTEXPO– Dalam rangka menyambut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang S.I.K., M.H., M.I.K., melakukan pengecekan langsung ke sejumlah jalur utama dan Pos Pengamanan di wilayah Garut, Minggu (22/12/2024).
Kegiatan ini bertujuan memastikan kelancaran arus lalu lintas serta kesiapan aparat dalam menghadapi lonjakan mobilitas masyarakat selama musim liburan. Fokus utama pengamanan adalah pada titik-titik rawan kemacetan dan potensi kecelakaan, terutama di jalur utama menuju destinasi wisata.
“Kami mengutamakan keamanan dan kenyamanan masyarakat. Pos-pos pengamanan telah kami siapkan di lokasi strategis, termasuk jalur wisata dan pusat keramaian,” ujar Kapolres.
Salah satu pos andalan adalah Pos Terpadu Limbangan, yang dilengkapi fasilitas laktasi, tempat bermain anak, charging station untuk kendaraan listrik, mushola, hingga layanan kesehatan. Semua fasilitas ini disediakan gratis untuk para pemudik. “Petugas kami siap melayani masyarakat 24 jam selama Operasi Lilin Lodaya 2024,” sambungnya.
Polres Garut juga berkolaborasi dengan instansi terkait untuk mengoptimalkan pengamanan, termasuk patroli rutin dan pemantauan di area wisata. Kapolres mengimbau pengendara untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan memastikan kendaraan dalam kondisi prima sebelum bepergian.
Langkah antisipasi ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan liburan akhir tahun di Garut.(*)