GARUTEXPO– Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) ke-79 tahun 2024, Koordinator Wilayah (Korwil) Bidang Pendidikan Kecamatan Cisewu bersama Pengurus Cabang PGRI Kecamatan Cisewu, serta berkolaborasi dengan Forkopimcam Cisewu, Kabupaten Garut, sukses menggelar Gebyar HGN 2024. Kegiatan ini sekaligus menjadi penutup rangkaian peringatan HGN tingkat Kecamatan Cisewu yang dilaksanakan di halaman Gedung Baru Kecamatan Cisewu.
Gebyar HGN 2024 diisi dengan berbagai kegiatan menarik, seperti pentas seni dari para guru dan siswa serta bazar produk makanan hasil olahan dari para guru dan warga yang tergabung dalam keluarga besar PGRI Kecamatan Cisewu.
Dalam sambutannya, Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Cisewu menekankan pentingnya pemilihan lokasi acara di halaman Gedung Baru Kecamatan Cisewu.
“Lokasi ini sudah representatif dengan sarana penunjang kegiatan yang baik, sehingga tinggal digunakan saja,” ujarnya. Ia juga menyebutkan bahwa acara ini menjadi kado istimewa untuk Camat Cisewu, Bapak Hery, S.PKP., S.IP, yang akan memasuki masa purna bhakti pada 1 Januari 2025 mendatang.

Apresiasi atas terselenggaranya Gebyar HGN 2024 turut disampaikan oleh Danramil 1123 Cisewu. Menurutnya, acara ini menjadi simbol sinergitas dan harmonisasi antar pihak dalam memajukan Kecamatan Cisewu.
Sementara itu, Camat Cisewu, Bapak Hery, S.PKP., S.IP, menyampaikan terima kasih kepada para guru dan PGRI atas dedikasi dan kontribusi mereka dalam membangun wilayah.
“Banyak prestasi dan kemajuan yang diraih Kecamatan Cisewu berkat dukungan para guru dan PGRI. Saya mohon maaf jika selama menjabat ada kekurangan, ‘tiada gading yang tak retak’,” tuturnya.

Beliau berharap kepemimpinan camat yang baru dapat membawa Kecamatan Cisewu ke arah yang lebih maju lagi.
Selain Gebyar HGN 2024, Kecamatan Cisewu juga akan menggelar Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadist (MTQH) yang akan dibuka pada Rabu, 18 Desember 2024 dan berlangsung hingga Kamis, 19 Desember 2024. Pembukaan dan penutupan MTQH akan dilaksanakan di lokasi yang sama, yakni halaman Gedung Baru Kecamatan Cisewu.
Dengan berbagai kegiatan tersebut, Gebyar HGN 2024 tidak hanya menjadi ajang apresiasi bagi para guru, tetapi juga momen kebersamaan dan harapan baru untuk kemajuan Kecamatan Cisewu.(*)